Next js adalah framework berbasis javascript yang di develop oleh Vercel. Next Js sendiri merupakan framework javascript yang digunakan untuk mengembangkan Single Page Application dengan React js sehingga memungkinkan kita untuk mendevelop dengan lebih cepat karena fitur-fitur yang di sediakan sudah lengkap.
Untuk membangun aplikasi web lengkap dengan React dari awal, ada banyak detail penting yang perlu Anda pertimbangkan:
- Kode harus dibundel menggunakan bundler seperti webpack dan diubah menggunakan compiler seperti Babel.
- Anda perlu melakukan optimasi produksi seperti pemecahan kode / Split code, sehingga bundle size lebih kecil untuk meningkatkan peforma website Anda
- Anda mungkin ingin melakukan pra-render beberapa halaman secara statis untuk kinerja dan SEO. Anda mungkin juga ingin menggunakan rendering sisi server atau rendering sisi klien.
- Anda mungkin harus menulis beberapa kode sisi server untuk menghubungkan aplikasi React Anda ke penyimpanan data Anda.
Dengan beberapa pertimbangan diatas, akan sangat lama ketika kita membangun Aplikasi dengan React Js dari nol.